7 MAKANAN YANG HARUS DIHINDARI SAAT SAHUR, AGAR TIDAK CEPAT HAUS DAN LAPAR SAAT PUASA - RAGIL SAPUTRI

7 MAKANAN YANG HARUS DIHINDARI SAAT SAHUR, AGAR TIDAK CEPAT HAUS DAN LAPAR SAAT PUASA

  7 MAKANAN YANG HARUS DIHINDARI SAAT SAHUR, AGAR TIDAK CEPAT HAUS DAN LAPAR SAAT PUASA


Ramadhan sudah berjalan beberapa hari tanpa terasa, seluruh umat muslim di dunia menjalankan ibadah ramadhan dengan perasaan penuh gembira. Semua berlomba-lomba melakukan kebaikan, karena di bulan Ramadhan semua kebaikan pahalanya berkali lipat.

Banyak amalan sunnah yang bisa dikerjakan di bulan Ramadhan, salah satunya adalah makan sahur. Makan sahur waktu Bulan Ramadhan atau bulan puasa hukumnya memang sunnah, tapi dalam sunnah itu ada keberkahan yang luar bisa banyaknya.

Salah satunya adalah menyangkut masalah kekuatan fisik saat puasa, dengan makan sahur maka keadaan fisik orang yang berpuasa lebih kuat dibanding dengan mereka yang tidak bangun untuk sahur.

 


 

Dengan melakukan sahur, sebelum puasa kita sedang berusaha untuk menjaga kesehatan selama bulan ramadhan. Karena kurang lebih 13 jam tidak makan dan tidak minum tapi tetap melakukan aktivitas seperti biasanya dan itu berlangsung selama 1 bulan.

Meskipun begitu tidak semua makanan dianjurkan untuk menjadi menu santap sahur, karena bisa jadi malah membuat kita merasa cepat lapar dan cepat haus saat menjalani puasa seharian penuh. Dan hal ini bakalan berdampak terhadap aktivitas kita selama menjalankan ibadah puasa.

Karena puasa adalah menahan rasa lapar dan rasa haus, jadi rasa lapar dan haus itu akan tetap kita rasakan, cuma memang ada beberapa makanan atau minuman yang efek sampingnya bisa mempercepat rasa lapar dan rasa haus jika kita mengkonsumsinya. Apalagi kalau di konsumsi saat sahur, yang seharusnya makanan yang kita makanan untuk menu sahur adalah makanan yang penuh dengan kandungan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.

 

Berikut ada 7 makanan yang harus dihindari saat sahur agar tidak cepat lapar atau cepat haus saat puasa :

 


MINUMAN MANIS

Jika saat berbuka memang baik berbuka dengan yang manis, karena kandungan gula diprediksi mampu mengembalikan stamina atau kekuatan dengan cepat. Karena selama puasa gula darah atau glukosa dalam tubuh menurun, glukosa adalah sumber energi utama pada tubuh.

Tetapi saat sahur sangat disarankan untuk tidak minum-minuman manis, karena apa? karena menyebabkan kadar gula dalam tubuh cepat menurun, sehingga mengakibatkan kita cepat merasa lapar dan haus

 

GORENGAN

Gorengan adalah salah satu makanan favorit sejuta umat, yang sangat cocok dimakan dalam situasi dan kondisi apapun.

Contoh makanan gorengan yang menjadi favorit banyak orang antara lain tahu isi, tempe goreng tepung, bakwan sayur, bakwan jagung dan lain sebagainya/

Tapi meskipun begitu, hidari makan makanan gorengan saat sahur, karena ini berakibat tenggorakan lebih cepat iritasi, selain itu kandungan lemak jenuh yang tinggi pada gorengan sangat berisiko meningkatkan asam lambung dan gangguan percnaan lainnya.

 

MAKANAN ASIN

Contoh makanan asin antara lain mayonaise, keju dan makanan lainnya yang bersumber dari garam dapur.

Tubuh memerlukan kerja keras untuk mengurai atau emproses makanan asin yang masuk ke dalam tubuh, jadi itu mengakibatkan tubuh akan merasa cepat lapar dan haus. 

 

MIE INSTAN / MAKANAN CEPAT SAJI LAINNYA

Tidak memubutuhkan waktu lama untuk makan sahur, kerena membuatnya sangat mudah dan cepat. Mie instan atau makanan cepat saji lainnya menjadi alternatic saat kita terlambat sahur.

Tapi apakah baik makan sahur dengan mie instan atau makanan cepat saji lainnya boleh?

Boleh, tapi sangat disarankan untuk dihindari, karena lebih banyak mudharatnya daripada manfaatnya.

Pada umumnya mie instan dan makanan cepat saji lainnya mempunyai kandungan lemak, kandungan garam dan serta gula yang sangat tinggi, ketiga hal tersebut merupakan kombinasi sempurna yang membuat tubuh cepat lapar.

 

MINUMAN KARBONASI atau MINUMAN BERSODA

Pada umumnya minuman bersoda merupakan minuman dengan kadar gula yang sangat tinggi. Sama seperti kopi dan teh, minuman bersoda juga memiliki efek diuretik yaitu akan merangsang untuk lebih sering buang air kecil. Hal ini akan memicu dehidrasi sehingga saat puasa kamu akan merasa lebih cepat haus dan lapar. Selain itu minuman bersoda juga pada umumnya kandungan nutrisi di dalamnya sangat minim. 

 

MAKANAN PEDAS

Makanan pedas menjadi makanan kesekian yang harus dihindari saat sahur. Hal ini karena makanan pedas lebih berpotensi menimbulkan lebih banyak masalah pencernaan, seperti asam lambung naik, mulas, sakit perut dan masalah gangguan pencernaan lainnya

 

MAKANAN MANIS

Sama halnya dengan minuman manis yang harus dihindari saat sahur seperti kopi, teh dan lain-lainnya, makanan manis seperti permen, aneka kue dan makanan manis lainnya, juga disarankan untuk dihindari saat sahur, karena mengkonsumsi makanan manis cenderung lebih cepat meningkatkan rasa lapar dan haus

Itulah 7 makanan dan minuman yang harus dihindari saat sahur. Dengan melakukan ibadah makan sahur berarti kita memberikan pasokan energi untuk berpuasa satu hari dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari.

Apa yang kita konsumsi saat sahur harus bisa memberikan energi dan nutrisi yang cukup untuk memenuhi kebutuhan selama puasa kurang lebih 13 jam agar bisa menjalankan aktivitas sehari-hari selama menjalankan ibadah puasa tetap semangat hingga waktu berbuka.

 


Bagaimana jika kita tidak bisa menghindari makanan atau minuman di atas saat sahur? Kalau tidak bisa dihindari ya berarti tetap lanjut sahurnya dan berdoa semoga puasanya tetap lancar dan dipermudah sama ALLAH SWT.

 

Ada sedikit tips dari aku kalau kita tidak bisa menghindari makanan tersebut di atas, yaitu akhiri sahurmu dengan minum segelas air putih hangat, karena waktu itu aku pernah makan gorengan saat sahur, dan biasanya kalau habis makan gorengan di tenggorakan akan terasa seperti ada minyak yang masih menempel dan itu bisa menyebabkan kita akan cepat haus. Biasanya aku akan minum air putih hangat di saat-saat mendekati waktu akhir sahur atau mendekati imsak dan setelah itu diusahakan untuk tidak makan apapun jika waktunya untuk sahur masih ada. Dan alhamdulilah aku bisa menjalankan puasa tanpa halangan.  

 

Jangan lupa untuk tetap mengkonsumsi air putih, karena air putih adalah minuman terbaik untuk tubuh kita. Dengan melakukan sahur kita berharap tubuh kita menyimpan banyak candangan energi agar bisa melakukan aktivitas seperti biasanya, kita berfikir bahwa makan sahur harus banyak makan misal biasanya cukup dua centong nasi dan karena puasa takut lapar sekarang menjadi 4 centong dan biasanya minum air putih cuma setengah gelas karena takut haus maka minum air putihnya 2 gelas sekaligus, kalau sahur modelan gini bukannya kiat kuat menjalani ibadah puasa, yang ada malah sakit, karena tubuh bekerja di luar kapasitasnya yang dia mampu dan ini akan memberi efek kepada seluruh tubuh dan otomatis akhirnya berpengaruh kepada puasa dan ibadah lainnya.

 


Tetap secukupkan dan jangan berlebihan, karena yang berlebihan itu pada umumnya juga tidak baik. Tetap semangat menjalankan ibadaha ramadhan tahun ini semoga lancar puasanya tanpa halangan dan rintangan. Aamiin

 

Tunggu tips-tips Ramadhan di postingan selanjutnya.

 

Selamat Menjalankan Ibadah Puasa.

 


 

 

 

 

Disqus Comment

Formulir Kontak